Kamis, 05 Desember 2013

BAB 6, Penjualan

0


Dalam dunia perdagangan, faktor kunci yang sangat menentukan dalam mendukung aktifitas usaha, adalah penjualan. Faktor inilah yang menjadi kunci sekaligus indikator apakah sebuah usaha perdagangan dapat dikatakan mengalami kemajuan atau sebaliknya, mengalami kemunduran. Bahkan bila dikaitkan dengan proses produksi dalam suatu perusahaan, hampir bisa dipastikan tanpa adanya penjualan atau pemasaran dari produk yang dihasilkan, perusahaan tersebut akan mengalami kerugian .





Lalu apakah sebenarnya  pengertian penjualan?
Penjualan adalah suatu kegiatan yang terpadu untuk mengembangkan rencana-rencana strategis yang diarahkan pada usaha pemuasan kebutuhan dan keinginan pembeli, guna mendapatkan penjualan yang menghasilkan laba.
Penjualan adalah sebuah usaha atau langkah konkrit yang dilakukan untuk memindahkan  suatu produk, baik itu berupa barang ataupun jasa, dari produsen kepada konsumen sebagai sasarannya. Tujuan utama  penjualan yaitu mendatangkan keuntungan atau laba dari produk ataupun barang yang dihasilkan produsennya dengan pengelolaan yang baik. Dalam pelaksanaannya, penjualan sendiri tak akan dapat dilakukan tanpa adanya pelaku yng bekerja didalamnya seperti agen, pedagang dan tenaga pemasaran.
Dalam prakteknya semua pelaku ini harus mempunyai ketrampilan pendukung yang dapat menunjang aktifitasnya, seperti pengenalan terhadap produk yang dijualnya (product knowledge), harga, jenis pasar, segment pasar dan daya beli konsumen. Dukungan dari faktor lainnya juga sangat dibutuhkan dalam mendongkrak volume penjualan, salah satu faktor tersebut adalah promosi. Promosi ini biasanya dilakukan untuk menjangkau konsumen yang diharapkan akan membeli produk yang ditawarkan tersebut. Ada tiga cara yang biasanya dilakukan dalam melakukan sebuah promosi :
  1. Iklan, melalui media cetak, media elektronik, maupun internet.
  2. Publikasi pada acara-acara tertentu, sponsor pada suatu kegiatan.
  3. Direct selling atau penjualan yang dilakukan secara langsung kepada konsumen.
Dengan adanya promosi dan strategi lainnya, diharapkan penjualan produk dapat meningkat sehingga volume laba yang diperoleh perusahaan atau organisasi akan semakin tinggi. Pada akhirnya perusahaan akan dapat berkembang dan lebih terpacu untuk meningkatkan jumlah produksinya. Dan tentu saja, hal ini akan berdampak langsung pada meningkatnya pendapatan karyawan dan kesejahteraannya.

Definisi dan Pengertian Penjualan - Penjualna merupakan suatu transaksi yang dilakukan oleh dua belah pihak atau lebih dengan menggunakan alat pembayaran yang sah, dengan penjualan juga merupakan salah satu sumber pendapatan seseorang atau perusahaan yang melakukan transaksi jual dan beli, dalam suatu perusahaan apabila semakin besar penjualan maka akan semakin besar pula pendapatan yang diperoleh

Pengertian Penjualan :

  • Pengertian Penjualan adalah transaksi yang dilakukan oleh dua belah pihak atau lebih dengan bertukar barang atau jasa yang diperjual belikan serta menggunakan alat transaksi yang sah
  • Pengertian Penjualan adalah sebuah usaha atau langkah konkrit yang dilakukan untuk memindahkan suatu produk, baik itu berupa barang ataupun jasa, dari produsen kepada konsumen sebagai sasarannya dengan mengharapkan keuntungan dari hasil penjualannya
Gambar Penjualan

Pengertian Penjualan Menurut Para Ahli :

  1. Pengertian penjualan menurut Henry Simamora Adalah pendapatan lazim dalam perusahaan dan merupakan jumlah kotor yang dibebankan kepada pelanggan atas barang dan jasa
  2. Pengertian penjualan menurut Chairul Marom Adalah Penjualan artinya penjualan barang dagangan sebagai usaha pokok perusahaan yang biasanya dilakukan secara teratur
Kesimpulan dari Pengertian penjualan adalah persetujuan kedua belah pihak antara penjual dan pembeli, dimana penjual menawarkan suatu produk dengan harapan pembeli dapat menyerahkan sejumlah uang sebagai alat ukur produk tersebut sebesar harga jual yang telah disepakati

Tujuan penjualan:

  • Tujuan utama penjualan yaitu mendatangkan keuntungan atau laba dari produk ataupun barang yang dihasilkan produsennya dengan pengelolaan yang baik dan mengharapkan keuntungan yang sebesar-besarnya, namun hal ini perlu peningkatan kinerja dari pihak distributor dalam menjamin mutu barang atau jasa yang akan di jual tersebut.
  • Mencapai tujuan yaitu dalam perusahaan setiap penjualan harus memiliki tujuan penjualan yang dicapai.

Syarat Pnjualan:

  1. Ada Penjual dan ada Pembeli
  2. Ada Barang, jasa dan lain-lain yang akan dijual dan alat tukar yang sah

Jenis-Jenis Penjualan:

  1. Trade Selling
  2. Missionary Selling
  3. Technical Selling
  4. New Business Selling
  5. Responsive Selling

Daftar Pustaka 
http://gofaztrack.com/sales/memahami-dasar-dan-pengertian-penjualan/


http://www.ilmumu.com/pengetahuan/pengertian-penjualan/

 

BAB 7, PERSEDIAAN BARANG

1

Pengertian Persediaan
Istilah persediaan atau inventori menunjukan barang-barang yang dimiliki untuk dijual dalam kegiatan normal perusahaan, istilah yang digunakan untuk menunjukkan barang-barang ataupun persediaan yang dimiliki perusahaan tergantung pada jenis usaha perusahaan.
Para pakar akuntansi memberikan istilah persediaan secara berbeda-beda:
            Menurut Standar akuntansi keuangan:
            “Persediaan adalah:
1.      Untuk dijual dalam kegiatan usaha normal
2.      Dalam proses produksi dan atau dalam perjalanan
3.      Dalam bentuk bahan baku atau perlengkapan (supplies) untuk digunakan dalam proses produksi pemberian jasa”.
Menurut C.Rollin Neswonger And Philip.E.Pross
“Persediaan adalah:
1.      Barang dagangan yang disimpan untuk dijual dalam operasi normal
2.      Bahan-bahan yang terdapat dalam proses produksi atau yang disimpan untuk digunakan dalam proses produksi”
Persediaan sebagai suatu aktiva yang meliputi barang-barang milik perusahaan dengan maksud untuk dijual dalam suatu periode usaha yang normal, pengadaan barang-barang yang masih dalam suatu proses produksi. Dalam arti barang-barang yang dimiliki oleh perusahaan dagang yang meliputi barang-barang
yang dibeli dan menjualnya kembali tanpa mengadakan perubahan bentuk, dan perusahaan manufaktur yaitu perusahaan yang membeli bahan baku dan merubah bentuknya melalui proses produksi untuk dapat dijual.
Jenis-Jenis Persediaan
Menurut Jay M Smith Skousen, 2001:
Jenis persediaan yang dimiliki oleh setiap perusahaan berbeda-beda tergantung sifat dan tujuan yang bersangkutan.

Persediaan Pada Perusahaan Dagang
Perusahaan yang dimaksud dalam hal ini adalah barang dagangan yang diperoleh oleh perusahaan dengan maksud untuk dijual, jadi dalam perusahaan dagang tidak  terjadi suatu proses untuk mengubah barang tersebut yang diperoleh dari perusahaan industri.
Untuk perusahan dagang memiliki jenis barang yang terdiri dari:
  1. Persediaan perlengkapan (Inventory Of Supplies)
Merupakan barang yang yang dimiliki perusahaan yang fungsinya untuk memperlancar penjualan barang dagangan yang terdiri dari perlengkapan kantor, toko dan gudang.
  1. Persediaan barang dagangan (Merchandise Inventory)
Merupakan barang-barang yang diperoleh perusahaan untuk dijual kembali tanpa melakukan perobahan atas barang tersebut.
Persediaan Pada Perusahaan Manufaktur
Aktivitas pada perusahaan manufaktur dimulai sejak mengelola bahan baku melalui suatu proses produksi sehingga menjadi barang jadi untuk dijual. Persediaan yang ada di perusahaan manufaktur berbeda dengan perusahaan dagang. Yang ada dalam perusahaan manufaktur juga dapat dibedakan atas beberapa jenis yaitu:
  1. Bahan Baku
Bahan baku adalah barang-barang yang akan menjadi bagian dari proses produksi yang akan dapat dengan mudah indentifikasi biayanya.
  1. Barang Dalam Proses
Barang dalam proses adalah barang-barang yang sedang dikerjakan (diproses)  tetapi pada tanggal neraca barang-barang tersebut belum selesai dikerjakan dan masih memerlukan pengolahan lebih lanjut.
  1. Barang Jadi
Barang jadi yaitu barang-barang yang sudah selesai dikerjakan dalam proses produksi dan menunggu saat penjualannya.
Pengertian persediaan adalah menunjukkan barang-barang yang dimiliki untuk dijual dalam kegiatan normal perusahaan, serta untuk perusahaan manufaktur barang yang telah di produksi atau ditempatkan dalam produksi. Adapun pengertian diatas maka dapat disimpulkan bahwa persediaan adalah barang-barang yang dibeli perusahaan untuk dijual kembali, yang diproses ataupun tanpa diproses terlebih dahulu.
 Sistem Pencatatan Persediaan
Ada dua macam metode pencatatan persediaan yaitu :
A.     Sistem periodikal (physical System)
Harus dilakukan dengan melakukan perhitungan pengukuran penimbangan pada akhir periode.
B.     Sistem perpetual (perpetual system)
Pencatatan yang dilakukan secara terus menerus setiap kali ada pembelian dan pemakaian.
Sistem Periodik (Metode Fisik)
Dalam sistem fisik atau periodik, perhitungan dan pencatatan terhadap penambahan, pengurangan, dan saldo rekening persediaan hanya dilakukan sekali dalam satu periode yaitu pada akhir periode. Metode ini digunakan pada perusahaan perusahaan yang menjual barang dengan harga yang relatif murah tetapi frekuensi penjualan sangat sering.
Pencatatan terhadap masing-masing transaksi adalah :
A. Saat pembelian
            persediaan                   
                        Kas(hutang)                
B. untuk mencatat retur pembelian
            Hutang dagang (kas)               
                        Retur pembelian                      


C. mencatat biaya angkut pembelian
            Biaya angkut pembelian          
                        Kas                                          
D. mencatat potongan pembelian
            Hutang dagang                       
                        Kas                                         
                        Potongan pembelian                
E. mencatat penjualan
            Kas                                          
                        Penjualan                                 
F. mencatat retur penjualan
            Retur penjualan                       
                        Kas                                           
Pencatatan persediaan dengan menggunakan sistem periodik ini dapat memberikan laporan intern (jangka pendek). jika jumlah persediaan cukup banyak maka membutuhkan waktu yang cukup lama sehingga menghambat laporan keuangan yang diperlukan.
Sistem Perpetual (Metode Buku)
Sistem perpetual adalah suatu metode pencatatan persediaan yang dilakukan secara terus menerus, setiap ada transaksi baik pembelian maupun penjualan dilakukan pencatatan terhadap persediaan sebesar harga pokoknya dengan demikian setiap saat saldo perkiraan persediaan menunjukkan saldo
persediaan yang sebenarnya maka pada akhir periode akuntansi (pada saat menyusun laporan keuangan) tidak diperlukan ayat jurnal penyesuaian terhadap persediaan.
Dalam hal ini perlu dijelaskan bahwa pencatatan transaksi kedalam perkiraan persediaan adalah berdasarkan harga pokok baik transaksi pembelian, retur pembelian, penjualan, retur penjualan, potongan pembelian, dan biaya angkut pembelian.
Adapun jurnal yang diperlukan untuk mencatat transaksi dengan metode perpetual adalah :
  1. pada saat pembelian
            Pembelian secara tunai
                        Persediaan barang                              
                                    Kas                                          
            Pembelian secara kredit
                        Persediaan barang                     
                                    Hutang dagang                       
B. pada saat penjualan
    Untuk mencatat piutang dagang dan penjualan
            Piutang dagang (kas)                             
                        Penjualan                                              
C. Untuk mencatat harga pokok penjualan dan berkurangnya persediaan barang dagangan

            Harga pokok penjualan                 
                        Pesediaan barang dagangan         
D. Mencatat retur penjualan
     Untuk mencatat retur penjualan dan berkurangnya piutang dagang
            Retur penjualan                             
                        Piutang dagang                             
E. Mencatat biaya angkut pembelian
            Persediaan barang                        
                        Kas                                                
Metode pencatatan perpetual merupakan cara yang lebih mudah untuk mencatat persediaan dibandingkan dengan metode periodik, karena metode perpetual dapat membantu penyusunan neraca laporan laba rugi, juga dapat digunakan untuk mengawasi barang-barang dalam gudang.
II.5. Penilaian Persediaan
Tujuan dilakukan metode ini adalah untuk membandingkan biaya dengan pendapatan yang saling berkaitan dalam rangka menghitung laba bersih pada akhir periode atau pada waktu penutupan atau dalam menyusun laporan keuangan. Persediaan harus dihitung menurut persatuannya maupun nilainya karena persediaan tersebut mempunyai pengaruh yang sangat besar terhadap kelayakan atau kewajaran laporan keuangan untuk tahun yang bersangkutan.
Adapun tujuan dilakukan metode alokasi harga pokok persediaan adalah :
A.    Tujuan yang utama adalah untuk menghitung laba rugi dengan membandingkan biaya dengan hasil penjualan.
B.     Untuk menyajikan nilai, informasi secara teratur dalam perusahan.
C.     Untuk memberikan informasi mengenai persediaan yang meningkatkan para investor dan para pemakai lainnya.
Menurut ikatan Akuntan Indonesia ada beberapa metode penilaian persediaan :
A.    Metode FIFO
B.     Metode LIFO
C.     Metode Rata-rata (Average)
D.    Metode Identifikasi Khusus
E.     Metode Eceran
Dengan menggunakan contoh dibawah ini pemakaian metode penilaian tersebut diatas dapat lihat sebagai berikut:
Francium store menyajikan informasi berikut yang berkaitan dengan salah satu produknya :

            Persediaan 1 Januari                            300 Unit @ 17.5
            Pembelian 10 Januari                          900 Unit @ 18
            Pembelian 20 Januari                          1200 Unit @ 18.25
            Penjualan 8 Januari                             200 Unit
      Penjualan 18 Januari                           600 Unit
      Penjualan 25 Janurai                           1000 Unit
 A. Metode FIFO
Metode FIFO(First in first out) berdasarkan anggapan bahwa harga pokok per satuan dari barang yang masuk (dibeli) pertama dibebankan kepada barang yang keluar (dijual) pertama.
Apabila jumlah barang yang dijual melebihi jumlah barang yang masuk pertama maka selebihnya dibebani dengan harga pokok persatuan dari barang yang masuk terakhir. Apabila jumlah persediaan tersebut melebihi jumlah pembelian barang yang terakhir maka selebihnya dibebankan dengan harga pokok per satuan dari pembelian sebelumnya. Metode FIFO ini dapat diterapkan baik didalam sistem periodik dan sistem perpetual.
1. Metode FIFO Periodik
Apabila perusahaan menggunakan metode ini persediaan yang ada ditentukan harganya dengan mengenal hanya dari pembelian-pembelian terakhir.
Misalkan seperti contoh dibawah ini:
Persediaan 1Januari                 300 Unit          @17.5             = $ 5.250
Pembelian 10 Januari              900 Unit          @ 18               = $ 16.200
Pembelian 20 Januari              1200 Unit        @ 18.25          = $ 21.900
Barang yang tersedia dijual    2400 Unit                                    $ 43350 
Penjualan                                 1800 Unit
Persediaan akhir                      600 Unit
Nilai per akhir                         600 Unit @ 18.25                   = $ 10.950
Harga pokok penjualan           $ 43.350 - $ 10.950                 = $ 32.400
2.Metode FIFO Perpetual
Dalam metode FIFO perpetual perhitungan harga pokok penjualan dan harga pokok persediaan dilakukan setiap terjadi transaksi penjualan. Jika perusahaan menggunakan metode perpetual maka persediaan dapat ditentukan dengan memakai kartu pembantu.
 
Daftar pustaka
http://sondis.blogspot.com/2013/03/pengertian-persediaan.html
luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.com.com tipscantiknya.com